- Command+Shift+3: Mengambil screen shot satu layar penuh dan menyimpannya kedalam file di desktop
- Command+Shift+4: Pengguna bisa menentukan bagian mana dari layar yang akan diambil screen shot nya. Area yang diambil berbentuk segi empat. Setelah diambil, sistem akan menyimpannya ke dalam file dan menyimpannya di desktop
- Command+Shift+4, kemudian menekan spacebar: Perintah ini berfungsi untuk mengambil screenshot dari window tertentu saja. Setelah shortcut tersebut dieksekusi, pengguna dapat memilih window yang akan di capture. Setelah dipilih, sistem akan menyimpannya ke dalam file di desktop
- Command+Control+Shift+3: Mengambil screenshot satu layar penuh dan menyimpannya ke dalam clipboard
- Command+Control+Shift+4: Pengguna bisa menentukan bagian mana dari layar yang akan diambil screenshot nya. Area yang diambil berbentuk segi empat. Setelah diambil, sistem akan menyimpannya ke dalam clipboard
- Command+Control+Shift+4, kemudian menekan spacebar: Perintah ini berfungsi untuk mengambil screenshot dari window tertentu saja. Setelah shortcut tersebut dieksekusi, pengguna dapat memilih window yang akan di capture. Setelah dipilih, sistem akan menyimpannya ke dalam clipboard
Secara default, untuk 3 perintah pertama, file yang dihasilkan akan disimpan ke folder desktop dengan format nama <Screen Shot> <tanggal> at <waktu>. Format gambar yang digunakan adalah png. Setingan default tersebut tentu saja bisa diubah melalui perintah defaults write com.apple.screencapture <key> <value> melalui aplikasi Terminal (Aplikasi Terminal dapat diakses melalui /Applications/Utilities). Setelah melakukan perubahan konfigurasi melalui perintah diatas, jalankan perintah killall SystemUIServer agar sistem me-reload konfigurasi yang baru.
Setingan-setingan yang bisa diubah diantaranya adalah:
- Nama file: defaults write com.apple.screencapture name <nama file>. Ganti <nama file> dengan nama yang diinginkan. Jika nama tersebut berisi karakter spasi, gunakan karakter petik dua (") di awal dan di akhir nama file.
- Format gambar file: defaults write com.apple.screencapture type <format>. Ganti <format> dengan pilihan berikut: png pdf jpg jp2 gif tif bmp pict tga
- Lokasi penyimpanan file: defaults write com.apple.screencapture location <lokasi>. Ganti <lokasi> dengan lokasi penyimpanan file untuk 3 perintah pertama. Default untuk lokasi ini adalah ~/Desktop
- Time Stamp: defaults write com.apple.screencapture include-date <pilihan>. Ganti <pilihan> dengan true atau false. Setingan default adalah true. Dengan setingan ini, maka akan disertakan informasi tanggal dan waktu pada nama file yang disimpan.
- Shadow untuk mengambil screenshot window tertentu: defaults write com.apple.screencapture disable-shadow <pilihan>. Jika anda mengambil screenshot untuk window tertentu menggunakan shortcut Command+Shift+4 maupun Command+Control+Shift+4, secara default akan ditambahkan shadow pada window yang dicapture. Jika anda tidak menginginkan adanya shadow, ganti <pilihan> pada perintah diatas dengan false.
Pengguna juga dapat melakukan reset pada semua seting screencapture dan kembali ke konfigurasi default dengan menjalankan perintah defaults delete com.apple.screencapture. Jangan lupa untuk menjalankan perintah killall SystemUIServer untuk mengaplikasikan perubahan yang telah dibuat.
Sekedar catatan, mengambil screenshot dengan menggunakan shortcut seperti cara diatas tidak menyertakan cursor mouse ke dalam gambar. Mac OS X menyediakan alternatif lain untuk mengambil screenshot melalui aplikasi Grab. Dengan aplikasi ini, pengguna bisa menyertakan cursor mouse pada gambar yang diambil. Penjelasan lebih lanjut mengenai aplikasi ini bisa diperoleh melalui tautan berikut.
Berikutnya: Mengambil Screenshot pada Mac OS X (bagian 2)
Berikutnya: Mengambil Screenshot pada Mac OS X (bagian 2)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar