Sabtu, Juni 30, 2012

Bermain-main dengan Martha Stewart CraftStudio

Sesuai dengan namanya, aplikasi CraftStudio ini cocok digunakan bagi para pecinta paper crafting. Aku sendiri sih sebenarnya bukan salah satunya, tapi berhubung aplikasi ini bisa diunduh secara gratis melalui Apple App Store hingga 4 Juli 2012, nggak ada ruginya lah untuk mencoba.



CraftStudio menyediakan beberapa template seperti kartu ucapan, undangan dan kartu pos yang bisa langsung digunakan. Namun demikian, pengguna juga bisa membuat sendiri kreasinya dari awal. Ada beberapa tema yang tersedia secara gratis: Daily Lace, Birthday, Nature, dan Birthday Party. Jika tema ini dirasa masih kurang, ada 5 tema lain yang masing-masing bisa dibeli dengan harga $1.99. Masing-masing tema tentunya akan menyediakan beraneka macam ornamen dan pilihan yang berbeda-beda. Misalnya pada tema Nature, pengguna bisa menambahkan ornamen-ornamen yang bernuansa alam seperti gambar kupu-kupu, dedaunan, dan serangga.



Ada beberapa item yang bisa ditambahkan melalui aplikasi CraftStudio, diantaranya adalah: teks, gambar yang diambil melalui Photo Library, stiker, cap atau stamp yang fungsinya mirip stiker namun warnanya bisa dipilih dan transparan, kertas untuk wallpaper, glitter, dan pilihan untuk mengganti ornamen pinggiran kertas ataupun gambar yang telah ditambahkan sebelumnya.

Yang aku suka dari aplikasi ini adalah ornamennya yang cukup banyak, sehingga memberikan banyak pilihan kepada penggunanya untuk berkreasi. Aplikasi ini juga sangat mudah untuk digunakan. Pengguna dapat mengatur posisi foto atau ornamen, memperbesar dan memperkecil, serta merotasi orname dengan mudah. Selain itu kreasi yang telah kita buat dapat langsung dishare ke email, Twitter, Facebook, maupun disimpan ke dalam Camera Roll sehingga bisa diutak-atik melalui aplikasi pengolah gambar lain.




Namun demikian, aplikasi ini seringkali crash secara tiba-tiba. Mungkin karena baru dirilis sehingga masih terdapat bug yang belum diperbaiki. Selain itu, kekurangan lainnya adalah ketika diekspor kedalam Camera Roll, gambar yang dihasilkan tidak di crop. Bayangkan anda memiliki satu gambar yang memiliki bingkai berlatar belakang putih. Gambar yang sebenarnya hanya memakan tempat 1/4, dan 3/4 bagian sisanya adalah bingkainya. Agak aneh bukan?


Jika anda masih berntung, anda masih dapat mengunduh aplikasi ini secara cuma-cuma disini. Sebagai tambahan, aplikasi ini hanya didesain untuk iPad.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar