Selasa, September 03, 2019

Membuat akun Apple ID untuk Anak

Berawal dari iPad lamaku yang dalam penggunaannya semakin lebih sering digunakan oleh anak-anakku, akhirnya kuputuskan untuk membuat akun Apple ID sendiri untuk mereka. Ada beberapa alasan mengapa aku putuskan agar iPad tersebut menggunakan Apple ID milik mereka sendiri dan bukan Apple ID milikku:


  • Aku berharap mereka dapat lebih bertanggung jawab dalam menggunakan perangkat iPad tersebut
  • Dengan Apple ID terpisah, artinya aku bisa menghubungi mereka melalui iMessage maupun FaceTime
  • Alasan paling penting adalah aku bisa mengontrol penggunaan iPad tersebut: jam berapa mereka bisa menggunakan, berapa lama mereka bisa menggunakan aplikasi tertentu, dan aplikasi-aplikasi apa saja yang bisa mereka jalankan. Beruntung Apple memiliki fitur Screen Time dan Family Sharing yang memang ditujukan untuk pembatasan ini.

Berikut ini adalah langkah-langkah untuk membuat akun Apple ID untuk anak:
  1. Dari salah satu perangkat iOS (iPad/iPhone) masuk ke Settings->Apple ID (Menu paling atas) -> Family Sharing -> Add Family Member -> Create a Child Account
     
     

  2. Isi informasi-informasi yang dibutuhkan oleh Apple:
    1. Tanggal lahir


    2. Persetujuan syarat dan ketentuan layanan (Parent Privacy Disclosure)


    3. Verifikasi kode CVV kartu kredit yang saat ini digunakan sebagai alat pembayaran di App Store


    4. Nama anak


    5. Alamat email yang digunakan sebagai akun Apple ID anak (hanya bisa menggunakan domain @icloud.com)


    6. Password Apple ID 


    7. 3 pertanyaan rahasia beserta jawabannya untuk memudahkan orang tua dalam melakukan perubahan pada akun Apple ID anak



    8. Opsi untuk perlunya persetujuan orang tua ketika anak akan melakukan pembelian konten melalui App Store



    9. Opsi untuk membagikan lokasi anak ke semua anggota keluarga (jika memilih opsi ini,akan dimintai persetujuan syarat dan ketentuan dari Apple)


  3. Nah kini akun Apple ID anak telah berhasil dibuat dan ditambahkan ke dalam anggota keluarga.


Setelah akun Apple ID anak telah berhasil dibuat, langkah berikutnya adalah memasang akun tersebut pada perangkat iOS yang akan digunakan oleh anak. Berikut adalah langkah-langkahnya:

  1. Dari perangkat iOS masuk ke Settings->Apple ID (Menu paling atas) -> Sign Out. Ini digunakan agar Apple ID kita tidak menempel lagi di perangkat iOS.
  2. Setelah berhasil melakukan sign out, masuk kembali ke Settings->Apple ID untuk memasangkan akun Apple ID anak ke perangkat iOS. Ikuti langkah-langkah yang tersedia:
    1. Masukkan Apple ID yang sudah dibuat sebelumnya (langkah 2e) beserta passwordnya (langkah 2f)


    2. Ketika pertama kali login menggunakan akun Apple ID baru, akan ada opsi untuk mengaktifkan fitur two-factor authentication. Disarankan untuk mengaktifkan fitur ini.


    3. Masukkan nomor telepon yang digunakan untuk verifikasi fitur two-factor authentication.


    4. Kode verifikasi akan dikirimkan ke nomor telepon pada langkah c). Masukkan kode verifikasi yang dikirimkan oleh Apple.



    5. Masukkan kode passcode perangkat iOS yang sedang digunakan saat ini. 


    6. Selesai, kini akun Apple ID anak sudah terpasang di perangkat iOS.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar