Minggu, Desember 08, 2013

#iOS7 Tips & Trik - Mematikan Efek Transparan pada #iOS7

Secara default iOS7 akan menambahkan efek transparan ketika pengguna mengaktifkan Notification Center, Control Center, menu pada Assistive Touch, Lock Screen, dan lain sebagainya. Efek ini tentunya menambah estetika pada desain dan tampilan iOS7. Namun demikian jika Anda tidak menyukai efek ini, Anda dapat mematikannya melalui langkah-langkah dibawah ini:
1. Buka Settings->General->Accessibility
2. Pilih opsi Increase Contrast
3. Aktifkan opsi Increase Contrast untuk mematikan efek transparan.
4. Kini fitur-fitur seperti Notification Center dan Control Center akan memiliki latar belakang yang gelap, tanpa efek transparan


Tidak ada komentar:

Posting Komentar