Senin, September 19, 2011

Installer OS X Lion untuk MacBook Air 2011

Seperti yang telah diketahui, dalam paket pembelian MacBook Air yang baru tidak disertakan USB installer Mac OS X + iLife seperti pada paket pembelian MacBook Air yang sebelumnya. Apple meng-klaim pengguna MacBook Air yang baru dapat me-restore instalasi OS X Lion dengan menekan tombol Command + R saat booting. Pengguna akan diberikan pilihan untuk melakukan booting dari partisi normal atau dari partisi Recovery HD yang berisi tools untuk memperbaiki atau bahkan  meng-install ulang OS X Lion.

Berhubung penasaran ingin mencoba fitur ini, aku coba untuk menekan Command + R pada saat booting, namun tidak tampak adanya pilihan untuk melakukan booting dari partisi Recovery HD. Aku tidak ingat apakah ketika membeli partisi Recovery HD tersebut sudah ada sebelumnya atau tidak, karena setelah membeli aku langsung menambah 1 partisi lagi melalui Disk Utility dan ada kemungkinan partisi Recovery HD tersebut telah terhapus. Menurut catatan dari Apple, partisi Recovery HD tidak akan muncul pada Disk Utility, sehingga bisa saja terhapus sebelumnya.

Seri MacBook Air yang terbaru ini juga sudah dilengkapi dengan built-in tools yang bernama Internet Recovery, dimana jika partisi Recovery HD nya juga mengalami masalah, pengguna masih bisa melakukan instalasi melalui internet. Entah bagaimana, aku mencoba cara ini pun masih gagal. Terakhir mencoba melalui jaringan WiFi kantor yang sudah langsung terkoneksi dengan internet pun masih gagal. Tidak ada progress sama sekali, sehingga aku pikir tools ini tidak bisa diandalkan. Berarti satu-satunya tools yang bisa diandalkan ketika ada masalah adalah instalasi secara offline menggunakan USB atau DVD, sementara dalam paket pembeliannya tidak disertakan baik USB ataupun DVD instalasinya. Bahkan Apple menjual USB installer OS X Lion dengan harga $ 69, lumayan mahal Bo, lagipula semua pengguna MacBook Air yang baru berhak atas lisensi OS X Lion. Agak-agak konyol juga jadinya.

Sayangnya walaupun di Apple App Store nya sudah dinyatakan bahwa OS X Lion sudah terinstall, tidak disediakan pilihan untuk megngunduh ulang installernya, kecuali untuk pengguna Mac yang sebelumnya mengupgrade OS nya ke OS X Lion. Terpaksa ditempuh jalur-jalur yang sedikit ilegal, mengunduh installernya melalui torrent ataupun forum-forum underground. Tetapi masalahnya tidak berhenti sampai disini, karena kebanyakan versi yang aku unduh ternyata tidak kompatibel dengan MacBook Air ku tanpa disertai dengan informasi yang cukup jelas. Bahkan aku sudah mencoba beberapa kali membuat installer di USB flash disk dari beberapa sumber yang berbeda tetapi hasilnya nihil. Setiap kali aku coba untuk boot melalui USB flash disk, selalu gagal dan muncul simbol forbidden dengan background abu-abu. Titik terang mulai aku dapatkan ketika aku mencoba untuk booting USB flash disk tersebut pada MacBook Pro milik temanku. Booting berjalan dengan sukses, dan installer bisa dijalankan. Aku menyimpulkan bahwa versi installer untuk MacBook Air yang versi terbaru ini tentunya berbeda dengan installer untuk versi MacBook yang sebelumnya.

Setelah mencoba meminta bantuan kepada Om Gugel, aku menemukan link berikut ini: http://www.ictofficers.co.uk/blog/2011/08/08/apple-osx-restore-offline/. Disitu disebutkan bahwa versi OS X Lion untuk seri MacBook Air yang baru menggunakan Build 11A2603. Entahlah dengan versi upgrade dari OS sebelumnya menggunakan Build versi berapa. Pada link diatas disebutkan juga cara-cara untuk membuat installer OS X Lion pada USB flash disk dan link untuk mengunduh file DMG installer OS X Lion. Akhirnya berhasil juga membuat installer OS X Lion-nya. Nggak perlu khawatir lagi deh kalau nanti instalasi OS Lion nya kenapa-kenapa. 

4 komentar:

  1. Balasan
    1. Hmm.. bisa jadi udah di delete oleh pemilik situsnya karena aku sendiri juga dapetnya via Googling..

      Hapus
  2. terus harus cari dmna lg link nya??

    BalasHapus
    Balasan
    1. Aku masih punya file installer nya. Ada saran server file hosting yang bagus? Nanti bisa aku upload kan kesana. Tapi btw, Macbook Air 2011 mendukung OS X Yosemite. Aku sarankan sih upgrade ke versi OS tsb.

      Hapus