Minggu, Maret 01, 2009

SMS

Mungkin saat ini kebanyakan orang-orang lebih senang menelpon langsung, chatting, mengirim email atau berkirim pesan melalu situs jejaring sosial untuk saling berkomunikasi. Pilihan kedua hingga keempat bisa dibilang jauh lebih murah dibandingkan dengan SMS. Pilihan pertama bisa jadi lebih murah jika menggunakan layanan VoIP atau menggunakan aplikasi sejenis Skype dan GTalk. Walaupun demikian ada saat-saat tertentu dimana orang lebih memilih untuk berkomunikasi menggunakan SMS.

Beberapa minggu terakhir ini penggunaan layanan SMS di HP ku meningkat dengan tajam. Ada beberapa alasan mengapa aku memilih layanan ini:
  • SMS memungkinkanku untuk menunda jawaban atas SMS yang dikirim masuk. SMS hanyalah sebagai notifikasi yang tak akan menginterupsi pekerjaan yang sedang aku lakukan.
  • Melatih kesabaran *sotoy*. Terkadang harus sabar menunggu jawaban dari SMS yang dikirim keluar. Bisa jadi orang yang aku kirimi SMS sedang sibuk sehingga tak bisa membalas segera.
  • Waktu komunikasinya cenderung lebih lama. Dari SMS pembuka hingga SMS yang menutup keseluruhan sesi komunikasi bisa memakan waktu berjam-jam. Tak jauh dengan chatting sebenarnya, tapi jeda antar pesan yang dikirim lebih lama. Berasa menikmati proses dibandingkan dengan hasil.
  • Orang yang terlibat dalam komunikasi dua arah ini sedang tak bisa online menggunakan layanan messenger seperti Yahoo, GTalk, MSN, dan lain sebagainya.
  • Lebih menghemat waktu dibandingkan dengan menelepon. Menelepon bisa dikategorikan sebagai satu aktivitas yang terfokus. Sementara SMS bisa dilakukan ditengah-tengah aktivitas yang sedang aku lakukan. Hanya perlu beberapa saat untuk menulis dan mengirimkan SMS. Sedikit interupsi tak apa-apa lah.

2 komentar:

  1. Point 4, kayanya mengacu kepada orang tertentu nih. Point 5, setuju !!! Belum lagi kalo SMS pake Esia, 1 rupiah per menit euy.

    Klo gw suka SMS karena:
    1. Suka aja ada dokumentasi yg bisa di trace back, in case you forget apa yang tadinya ingin ditanyakan;
    2. Suka bunyi saat menekan tuts2 dengan cepat di handphone

    Btw, sepi banget sih blog-nya?

    BalasHapus
  2. Hehehe.. Point no 4 emang mengacu pada orang tertentu aja koq. At least walopun nggak online, bisa dipastikan pesennya nyampe. SMS kan udah basic service.

    Btw jawaban lo yang point 1, nggak setuju ah. Email dan YM gw ada dokumentasinya, sama-sama bisa di trackback. Bahkan sampe setahun silam. Untuk SMS, jelas gw dokumentasiin juga.

    Namanya juga blog pelarian dan nggak pernah diobral-obralin ke orang, jadinya sepi deh. Emang itu tujuannya sih, biar yang ngebacanya juga cuma orang-orang tertentu aja yang merhatiin kalo gw punya blog laen.

    BalasHapus